Kapolsek Batam Kota Bersama Walikota Batam Tinjau Pelaksanaan Vaksin Dosis ke - 2 di Masjid Bukit Indah Sukajadi




Batam,RotasiKepri.com -- Walikota Batam H. Muhammad Rudi di dampingi oleh Kapolsek Batam Kota AKP Nidya Astuty W, melakukan peninjauan pelaksanaan Vaksinasi Dosis Ke-2 bertempat di Masjid Sukajadi Kota Batam. Rabu (23/06/2021)


Dalam kegiatan ini dihadiri juga oleh Wakil Ketua I DPRD Kota Batam Muhammad Kamaludin, Kanit Binmas Polsek Batam Kota IPTU. Slamet Nuryadi, Bhabinkamtibnas Kel. Sukajadi Bripka. Rusdianto, Babinsa Kel. Sukajadi Sertu. A. Nasution, Ketua Koni Prov. Kepri  Usep. RS, Ketua IPIM Batam H. Lukman Rifai, serta Koordinator Panitia Vaksin Budiman Permadi. 


Pelaksanaan Vaksinasi Dosis Ke-2 di terima oleh Imam, Mubaligh, Guru TPQ se Kota Batam.

Walikota Batam H. Muhammad Rudi mengatakan  Vaksinasi tidak menjamin kita terhindar dari Covid namun dengan telah divaksin pemulihan dari covid tdk memakan waktu lama. Virus Covid - 19 tidak melihat siapa yang akan ditular, untuk itu teruslah disiplin protokol Kesehatan. 


Target Dunia oleh WHO hingga akhir tahun sebanyak 70 persen masyarakat telah dilakukan vaksinasi, apabila Kota Batam telah mencapai target 70 persen vaksinasi,  apabila tercapai akan dibuka kembali seluruh kegiatan masyarakat dengan itu roda perekonomian berputar kembali. Kata Walikota Batam. 


Kapolresta Barelang Kombes Pol Yos Guntur, SIK melalui Kapolsek Batam Kota AKP Nidya Astuty W, SIK menghimbau kepada masyarakat agar tidak takut untuk dilakukan penyuntikan Vaksinasi, jangan kita terlalu percaya dengan Isu isu yang berkembang  di media sosial tentang Vaksinasi tersebut. Karna vaksin itu sudah di jamin Aman dan Halal. 


“Mari sama-sama kita sukseskan penyuntikan vaksinasi di Kota Batam dan semoga dengan adanya vaksinasi ini penyebaran Virus covid 19 di wilayah Kota Batam perlahan lahan akan Hilang. Ujar Kapolsek Batam Kota. 


Walaupun nantinya kita sudah di Vaksin, kita harus tetap Patuhi Protokol Kesehatan yang ada seperti penggunaan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Ungkap Kapolsek Batam Kota melalui Kasi Humas Iptu Tigor Sidabariba, SH.(RK) 



Labels: ,

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.