INKADO KEPRI Sukses Raih Juara Umum II ( kedua ) dalam kejuaraan FORKI Se-Kepulauan Riau.



Batam,Rotasi Kepri.com -- Kejuaraan Daerah  FORKI  ( Federasi Olahraga Karate-do Indonesia ) yang diselenggarakan pada tanggal 26 - 27 Maret 2022 di Aula Kantor Gubernur  Kepulauan Riau,kejuaraan tersebut telah membawa atlet yang berprestasi dan menciptakan bibit - bibit tangguh menjadi kebanggaan bagi masyarakat  Kepulauan Riau.


Bapak Dedi Dores Silitonga sebagai Ketua Inkado Kota Batam saat diwawancarai awak media menjelaskan bahwa selain menjadi ketua Inkado,dirinya juga sebagai pelatih dari 5 Dojo di Kota Batam, dimana telah membawa 14 Atlet dari Inkado Kota Batam dalam Kejuaraan Daerah yang diselenggarakan FORKI KEPRI tersebut, beliau juga menyampaikan bahwa keberhasilan yang telah dicapai adalah hasil kerja keras yang selama ini telah di bangun dan rasa kepedulian para pembina dan penasehat maupun para sponsor yang sangat antusias demi suksesnya acara tersebut serta ikut berkontribusi untuk  mengikut sertakan para atlet inkado Kota Batam. 


 "Saya sangat berterimakasih kepada Bapak Roy Tamba, Bapak M Rudi ST dan Bapak H. Joko Muluono anggota Komisi III (Tiga ) DPRD Kota Batam sebagai Pembina dan tak juga lupa kepada Bapak Darwis Siagian sebagai Penasehat INKADO KOTA BATAM" ujar Pak Dedy Dores Silitonga.


Dalam Kejuaraan Daerah kali ini Inkado Kepri berhasil meraih juara 2  ( dua ) Umum dengan memperoleh 9 medali Emas,10 perak dan 14 Perunggu sementara itu Inkado Batam turut serta menyumbang 2 medali Emas dan 6 Perunggu kepada Inkado.


Beliau berharap dengan pencapaian ini akan dapat mendorong semangat para anak didiknya supaya lebih bergiat berlatih   terlebiih persiapan rencana Kejuaraan daerah Inkado Se-Kepulauan Riau yang akan direncanakan pada Bulan Juni 2022 mendatang,dimana Kota Batam terpilih sebagai tuan rumah dalam kejuaraan daerah  tersebut.  


Dedi Dores Silitonga juga menambahkan  bahwa Ke 5 (Lima) Dojo  yang telah berdiri  yakni, Dojo Mutiara Indah, Dojo Pasir Putih, Dijo Bukit Indah, Dojo Seraya Baloi dan Dojo Cipta Grand City Tanjung Uncang Batu Aji, yakin dengan semangat yang kuat akan dapat berkonpetisi dengan sebaik - baiknya serta menjujung Prestasi dan Sportifitas sehingga dapat memiliki tekat yang berani yakin akan menjadi juara umum pada Kejuaraan Daerah mendatang,dengan begitu Inkado Kota Batam dapat di perhitungkan di setiap ajang pertandingan di Kepulauan Riau maupun Tingkat Nasional dan bahkan Internasional nantinya.


 "Inkado akan selalu memberikan semangat dan minat bagi para putra/putri Kota batam  untuk ikut berpartisipasi dan belajar  di Inkado Kota Batam, INKADO BATAM Jaya...Jaya ...Jaya .." Ujar beliau sebagai kata penutup. (Tim) 

Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.