Latest Post

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto foto bersama warga Galang.
Foto : Humas Polresta
Batam, Rotasikepri.com – Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH mendengarkan langsung curhatan masyarakat serta tokoh masyarakat Kec. Galang bertempat di Kedai Kopi Simpang Sembulang. Jumat (03/02/2023)

Kegiatan di hadiri oleh Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH, Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol Cut Putri Amelia Sari, SIK, Kasat Binmas Polresta Barelang AKP Mangiring, SH, Kapolsek Galang AKP Sulam, SH, Kasi Humas Polresta Barelang AKP Tigor Sidabariba, SH, Danramil Galang, Anggota DPRD Pak Rahmat, Camat Galang, Ka Puskesmas Rempang Cate, Kepala Kantor KUA Kec. Galang, Pendiri LAM Laut, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, para Lurah Kec. Galang, PJU Polresta Barelang serta Masyarakat Kec. Galang. 

Camat Galang Ute Rambe, S.E mengucapakan terimakasih kepada Kapolresta Barelang khususnya Polsek Galang yang datang langsung untuk bersilaturahmi dan bertatap muka dalam rangka mendengarkan curhat kamtibmas masyarakat Kec. Galang, kelurahan yang terdiri dari 8 kelurahan, 4 didaratan dan 4 menyeberang laut atau dipulau, 

"Mudah - mudahan kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, mari kita dukung program pemerintah, dengan dukungan bapak ibu kita bisa menjalankan program agar dapat berjalan lancar dan Kec. Galang menjadi aman dan kondusif," ucap Camat

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH mengatakan curhat kamtibmas ini bertujuan untuk bersilaturahmi ke tokoh agama dan masyarakat yang ada di setiap kecamatan. Ini merupakan Program Kapolri yang di laksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. 

Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto
Foto: Humas Polresta 
Program ini sebelum dilaksanakan secara serentak se Indonesia kita polresta Barelang sudah menjalankan program jumat curhat dalam liputan kompas tv acara polisiku yang di Apresiasi oleh Kapolri, yang akhirnya di laksanakan serentak di seluruh indonesia. Untuk menerima keluh kesah terhadap kinerja Polri khususnya di wilayah Hukum Polresta Barelang. 

Dengan berkeliling kecamatan di Kota Batam setiap minggunya, apa yang menjadi keluhan masyarakat bisa disampaikan sehingga dapat ditindaklanjuti dan dicari solusinya.

Jika tidak ada tindak lanjut dari kapolseknya, silahkan hubungi whatssapp saya yang sudah saya sampaikan. Dan jika di forum ini tidak bisa di sampaikan semuanya, bisa langsung hubungi saya di whatsapp. Pasti akan di tindak lanjuti 24 jam. 

Tadi sudah di dengarkan Apresiasi masyarakat terkait kinerja Polsek Galang yang mana wilayah galang sampai saat ini terdapat aman dan kondusif, kemudian di dengarkan juga berbagai keluhan masyarakat terkait permasalahan Lalat yang banyak di pemukiman warga dan tempat wisata, kemudian Hilir Mudik kendaraan besar seperti bus maupun lori yang dapat mengakibatkan kecelakaan dan rumah masyarakat bergetar, Terkait Pencurian, hingga terkait pengembangan relokasi wilayah rempang galang oleh PT. Arta Graha BP Batam.  

Keluhan – keluhan tersebut dijawab langsung oleh Kapolresta Barelang dan akan segera di tindak lanjuti dan berkoordinasi dengan instansi terkait, terkait pencurian ataupun yang berhubungan dengan kamtibmas saya perintahkan kapolsek untuk melakukan patroli dan meningkatkan siskamling dan mengevaluasi jam jam rawan untuk segara di patroli yang menjadi fokus dan atensi saya mari kita hindari konflik sosial seperti unsur sara melarang menjalankan ibadah, untuk menjalankan ibadah sudah diatur didalam konstitusi kita di pasal 29 UUD 45 dan saya ucapkan terimakasih kepada tokoh masyarakat Galang yang dapat menyelesaikan permasalahan pendirian rumah ibadah. 

Setelah dilaksanakan sesi curhat kemudian di laksanakan pembagian bantuan sosial kepada masyarakat sekitar Polsek Galang. (Red).

PLN Batam menandatangani MoU bersama 8 perusahaan dengan total potensi kebutuhan daya mencapai 1.008 Mega Volt Ampere (MVA)
Foto : Humas PLN Batam
Batam, Rotasikepri.com - PT PLN (Persero) siap memenuhi pertumbuhan kebutuhan listrik di Batam, Kepulauan Riau. Komitmen tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) Kerja Sama Penyediaan dan Pengelolaan Tenaga Listrik antara anak usaha PLN yaitu PLN Batam selaku pemilik Izin Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (IUPTL) di Batam bersama 8 perusahaan dengan total potensi kebutuhan daya mencapai 1.008 Mega Volt Ampere (MVA). Jumat, (3/2/2023).

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo menyampaikan bahwa PLN siap memenuhi kebutuhan listrik di seluruh Indonesia, khususnya di Batam, termasuk untuk industri dan bisnis.

"PLN siap mendukung investasi yang hadir melalui penyediaan listrik yang cukup, andal dan tarif kompetitif. Dengan listrik yang andal dan terjangkau, kami yakin PLN Batam dapat menjadi jantung dari pertumbuhan ekonomi di sini," ucap Darmawan.

Pertumbuhan konsumsi listrik di Batam sendiri mengalami lonjakan signifikan. Sepanjang tahun 2022, konsumsi listrik meningkat sebesar 14,71 persen dari 2,56 juta Megawatt hour (MWh) pada tahun 2021 menjadi 2.94 juta MWh pada tahun 2022. Angka ini juga berada di atas pertumbuhan konsumsi listrik nasional yang berada di angka 6,17 persen.

"Tahun 2022 pertumbuhan konsumsi listrik di Batam luar biasa, kalau tahun 2021 hanya tumbuh 5,01 persen, tahun 2022 ini lebih dari 14 persen. Ini menunjukkan roda ekonomi di Batam mengalami pertumbuhan," ucap Darmawan.

Direktur Utama PLN Batam, M. Irwansyah Putra menjelaskan bahwa saat ini daya mampu kelistrikan di Batam mencapai 569 megawatt (MW) dengan beban puncak sebesar 538 MW. PLN memproyeksikan Batam akan mengalami _surprised demand_ pada tahun 2026 sebesar 508 MVA dan terus meningkat kebutuhan hingga 1.008 MVA pada tahun 2030.

"Untuk memenuhi pertumbuhan kebutuhan listrik, PLN merencanakan penambahan kapasitas pembangkit sebesar 860 MW hingga 2030. Sehingga kami yakin siap memenuhi kebutuhan listrik di Batam," pungkas Irwansyah.

Adapun perusahaan yang melakukan MoU antara lain PT Taman Resort Internet, PT Kabil Indonusa Estate, PT IDN Solar Tech, PT Samara Industrial, Bandara Internasional Batam, PT Ecogreen Oleochemicals, PT Latrade Batam Indonesia, dan Tunas Grup. (Red).

Acara Musrenbang Tingkat Kecamatan di Kecamatan Batu Ampar
Foto: ist
Batam, Rotasikepri.com - Warga Kecamatan Batu Ampar resah karena adanya penyakit masyarakat (Pekat) seperti berkeliarannya Kupu-kupu Malam di Belakang BCA Jodoh dan Bukit Senyum. Kecamatan Batu Ampar. Kota Batam. Jumat, (3/2/2023).

Hal ini disampaikan oleh Camat Batu Ampar, Drs Tukijan saat dalam acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kecamatan 2023 dan RKPD Kota Batam 2024 Kecamatan Batu Ampar, pada hari Kamis, (2/2/2023). Di Hotel Travelogde, Kecamatan Batu Ampar. Kota Batam.

"Masyarakat Batu Ampar meminta agar penyakit masyarakat (Pekat) yang ada di belakang BCA Jodoh dan Bukit Senyum bisa segera ditertibkan, karena kita sudah memberikan surat peringatan sebanyak tiga kali," ucap Pak camat meminta kepada Walikota Batam usai saat paparkan pembangunan di Kecamatan Batu Ampar.

Surat Peringatan Pertama sudah diberikan
Foto: ist
Selain itu, masyarakat Kecamatan Batu Ampar, khususnya yang tinggal di pinggiran laut atau pelantar meminta agar dapat dibangunkan tembok penghalang ombak. Karena pada saat musim angin utara dan naiknya air laut, akan terdampak ke rumah masyarakat.

"Tolong dibangunkan tembok penghalang ombak pak, kami warga yang tinggal di pinggiran laut selalu terkena imbasnya saat angin utara dan naiknya air laut," ungkap salah satu warga kepada Walikota Batam.

Walikota Batam, H. Muhammad Rudi mengatakan acara Musrenbang ini tiap tahunnya kita adakan, untuk memajukan pembangunan dari tingkat kota sampai tingkat kelurahan,

"Untuk pembangunan tembok penghalang ombak, nanti dapat dibicarakan sama dinas terkait karena malam ini saya juga mengajak seluruh OPD Se-Kota turut hadir kesini." Ucap Walikota

Lanjut Pak Wali, "untuk masalah pekat kita akan tindaklanjuti agar segera dapat ditertibkan," ucapnya

Selain Walikota Batam, Wakil Gubernur Hj Marlin Agustina, Sekretaris Daerah Kota Batam Jefridin, DPRD Kota Batam M Yunus, DPRD Kota Batam Hj. Asnawati Atiq, Camat Batu Ampar Drs. Tukijan, Danramil, Polsek Batu Ampar, LSM, PKK, Karang taruna Se Kecamatan Batu Ampar, Lurah Se- Kecamatan Batu Ampar, dan Tokoh Masyarakat turut hadir dalam acara. (Red)

Foto bersama seluruh personel Lanud Hang Nadim Batam
Foto: Humas Lanud
Batam, Rotasikepri.com - Sebelum mengakhiri masa jabatannya Komandan Lanud Hang Nadim, Letkol Pnb Iwan Setiawan, S.A.P mengadakan exit briefing bagi seluruh personel Lanud Hang Nadim bertempat di Shelter Lanud Hang Nadim. Kamis, (2/2/2023).

Exit Briefing ini merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan sertijab Komandan Lanud Hang Nadim.

Dalam sambutannya Danlanud mengucapkan terimakasih setinggi-tingginya kepada seluruh personel karena sudah menunjukkan kinerja yang konsisten dan loyalitasnya serta membantu dan mendukung beliau dalam masa jabatannya. 

Danlanud secara pribadi dan keluarga juga mohon maaf jika selama beliau menjabat menjadi Komandan Lanud Hang Nadim masih terdapat banyak kesalahan yang disengaja maupun tidak.

"Saya berharap kepada seluruh personel Lanud Hang Nadim dengan perpisahan ini tidak ada dengki dan kita bisa saling memaafkan serta saya berpesan kepada personel untuk selalu hidup hemat dan yang terpenting jangan lupa menjalankan ibadah sesuai agama masing-masing" Tutup Danlanud. (Red).

Kasi Humas Polresta Tanjungpinang, Iptu Giovany Casanova.
Foto: Humas Polresta Tanjungpinang 
Batam, Rotasikepri.com - Maraknya Isu penculikan anak yang beredar saat ini, baik dari media sosial ataupun yang menjadi perbincangan dari kalangan masyarakat khususnya di Kota Tanjungpinang, tentunya ini hal yang benar – benar sudah sangat meresahkan bagi masyarakat.

Kapolresta Tanjungpinang Kombes Pol. H. Ompusunggu, S.I.K., M.Si.,melalui Kasi Humas Polresta Tanjungpinang Iptu Giovany Casanova menanggapi terkait isu tersebut. Kamis (02/02/23)

”Untuk saat ini di Pinang belum ada laporan yang masuk terkait kejadian itu. Hanya isu – isu itu yang berkembang dari media sosial berkaitan dari pengembangan pada kejadian penangkapan yang terjadi di Sumbar pada waktu yang lalu, ” ujarnya.

Iptu Giovany Casanova mengatakan, ” Namun kita tetap waspada, diharapkan kepada masyarakat khususnya Tanjungpinang tetap waspada dan berhati – hati jangan mudah percaya dan panik terhadap isu ini. Apabila mengetahui akan tindak kejahatan yang menjurus ke kejadian itu segera dan langsung lapor ke Polisi dan kita akan segera menindaklanjutinya, ” tegasnya.

Lebih lanjut, kepada para orang tua juga harus dapat memastikan bahwa sang anak benar – benar aman pada saat mengantar anak hingga masuk ke sekolah dan memastikan menjemput sang anak sebelum jam pulangnya, hingga aman sampai ke rumah lagi, ” harapnya.

Tidak hanya itu, Polresta Tanjungpinang juga akan selalu memberikan penyuluhan ke sekolah dan pihak Dinas Pendidikan atau Instansi terkait, untuk koordinasi antisipasi tentang isu – isu yang berkembang saat ini, ” tutup Kasi Humas Polresta Tanjungpinang. (Red)

PLN Batam menggelar "Investor and Bussines Forum" dalam rangka mendukung pemulihan ekonomi di Kota Batam, Pada hari Rabu,(1/2/2023)
Foto: Humas PLN
Batam, Rotasikepri.com - PT PLN (Persero) melalui anak usahanya, PLN Batam menggelar "Investor and Bussines Forum" dalam rangka mendukung pemulihan ekonomi di Kota Batam, Pada hari Rabu,(1/2/2023). 

PLN siap memasok kebutuhan listrik untuk mendukung geliat roda perekonomian di wilayah Kota Batam yang berada jalur perdagangan internasional. Kamis, (2/2/2023).

Walikota Batam yang diwakili Asisten I Pemerintah Kota Batam, Yusfa Hendri mengapresiasi dukungan PLN dalam memasok kebutuhan listrik di Batam. Dirinya menilai hadirnya listrik yang andal menjadi salah satu prioritas dalam mengembalikan geliat perekonomian Batam melalui sektor industri.

"Kami masyarakat Kota Batam berbangga kepada PLN yang telah turut membangun kembali Batam menjadi salah satu wilayah tumpuan pertumbuhan ekonomi nasional," ujar Yusfa.

Dirinya menambahkan, bahwa pertumbuhan ekonomi di Kota Batam pada tahun 2021 mampu tumbuh dengan angka 4,75 persen. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi Provinsi Kepulauan Riau sebesar 3,43 persen dan secara nasional 3,69 persen. Bahkan pada triwulan II tahun 2022 perekonomian Batam tumbuh 5,01 persen. 

"Dan kami meyakini di tahun 2022 ini rentang pertumbuhan ekonomi batam itu ada di kisaran 5,5 sampai dengan 6,8 persen. Ini adalah hasil dari kebijakan Pemkot Batam yang tetap menjaga aktivitas industri dan pembangunan daerah saat pandemi," ucap Yusfa.

Pertumbuhan ekonomi juga terlihat dari mulai pulihnya jumlah wisatawan yang berkunjung ke Batam. Pada tahun 2020, jumlah wisatawan hanya sekitar 2.000 orang, sementara pada tahun 2022 sudah lebih dari 565 ribu. Jumlah tersebut akan meningkat seiring pembangunan infrastruktur seperti peningkatan lebar jalan, Bandar Udara Internasional Batam, dan penyediaan transportasi publik seperti Lintas Rel Terpadu (LRT).

"Targetnya nanti bisa mencapai 30, 40 juta orang yang keluar masuk ke batam melalui bandar udara saja. Bisa kita bayangkan kalau nanti trafik sebanyak itu, tentu ini akan memunculkan _multiplier effect_. Ini akan memunculkan peluang-peluang bisnis yang besar dan ini tentu juga akan membutuhkan listrik yang banyak," tutur Yusfa.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan seiring dengan pertumbuhan ekonomi, pertumbuhan konsumsi listrik di Batam juga mengalami lonjakan signifikan. Sepanjang tahun 2022, konsumsi listrik meningkat sebesar 14,71 persen dari 2,56 juta Megawatt hour (MWh) pada tahun 2021 menjadi 2,94 juta MWh pada tahun 2022. 

"Tahun 2022 pertumbuhan konsumsi listrik di Batam luar biasa, kalau tahun 2021 hanya tumbuh 5,01 persen, tahun 2022 ini lebih dari 14 persen. Ini menjadi sinyal pertumbuhan roda ekonomi Batam yang kembali pulih pascapandemi," ucap Darmawan.

Geliat pertumbuhan ekonomi di Batam juga terlihat dari potensi kebutuhan listrik di Batam melalui pertumbuhan industri. Darmawan menilai, potensi ini menjadi titik cerah bagi pertumbuhan ekonomi nasional mengingat Batam merupakan kawasan yang menjadi wilayah dengan potensi bisnis masa depan. Apalagi, Batam menjadi bagian dari rantai pasok komoditas Internasional.

"Batam ini menjadi salah satu wilayah dengan pelanggan prioritas yang besar bagi PLN. Kami berkomitmen akan terus melayani kebutuhan industri di Batam. Melalui PLN Batam, kami akan menyediakan layanan yang super premium untuk mendukung pertumbuhan industri di Batam. Dengan listrik yang andal dan terjangkau, kami yakin PLN Batam dapat menjadi jantung dari pertumbuhan ekonomi di sini," ujar Darmawan. 

Jembatan Barelang Icon Kota Batam
Foto: ist
Darmawan memastikan bahwa PLN Grup tak hanya memberikan pasokan listrik andal tetapi juga menyuplai kebutuhan listrik melalui sumber energi bersih. 

"Malam ini menjadi simbol bahwa pengembangan bisnis PLN Grup hari ini sudah jauh expand. Kami bukan hanya menyediakan listrik, kami berkembang dan siap menghadirkan layanan yang jauh lebih beragam sesuai kebutuhan pelanggan. Batam akan menjadi _role model_. Dan seantero Indonesia akan menjadikan Batam sebagai _best practice_ dan percontohan," ujar Darmawan.

Direktur Utama PLN Batam, M. Irwansyah Putra memastikan akan memaksimalkan pelayanan kelistrikan melalui inovasi layanan sehingga mampu mendorong perekonomian Batam. 

Salah satu inovasi yang dilakukan oleh PLN Batam adalah menghadirkan layanan _Smart Green Service_ (SGS). PLN menjadikan Batam menjadi wilayah pengembangan smart grid dan juga berbasis energi hijau yang terintegrasi. PLN Batam memasok kebutuhan industri dengan membundling layanan listrik grid, layanan green energy dari PLTS atap, _smart meter_, internet building, _digital solution_ bahkan hingga _data center_.

"Inovasi ini merupakan hasil dari transformasi PLN yang dipimpin langsung oleh Bapak Darmawan Prasodjo selaku Direktur Utama. Dengan hadirnya layanan ini kami yakin kebutuhan listrik, khususnya layanan listrik bersih untuk industri dapat kami penuhi," pungkas Irwansyah.

Dalam acara _Investor and Business Forum_, PLN Batam juga melakukan beberapa penandatanganan nota kesepahaman, antara lain kerja sama penyediaan dan pengelolaan tenaga listrik total 1.008 MVA dengan 8 perusahaan, kerja sama penyediaan dan pemasangan PLTS Atap dengan 6 perusahaan, kerja sama pemanfaatan energi baru terbarukan, dan kerja sama dalam rangka mendukung kebutuhan kelistrikan di Kawasan Ekonomi Khusus. (Red)

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.